Notifikasi

Memaksimalkan Kapasitas Sterilisasi Menggunakan Drum

Assalamu'alaikum sobat Info bagamana kabarnya,,,? mudah-mudahan sehat dan lancar selalu dalam bebisnis maupun berbudidaya jamur amiiiiiin.....! Wah lumayan lama nih Info tidak update hihihi ,,,,maklum mayan sibuk ngurs yang tidak terurus :D

Ok pada kesempatan sore hari ini Info mau berbagi bagaimana cara kita memaksimalkan proses sterilisasi menggunakan "Drum" nah yang dimaksud memaksimalkan dalam hal ini adalah bagaimana kita mensiasati wadah/drum supaya kapasitas media (baglog) dalam drum bisa lebih banyak dan itu tidak menimbulkan kerugian, kerugian disini adalah pada saat sterilisasi mengalami kemiringan (roboh) karena kapasitas yang akan Info share ini melebihi kapasitas biasanya, Sobat penasaran silahkan cek gambar berikut :

Memaksimalkan Sterilisasi Menggunakan Drum
 Nah sobat bisa lihat pada gambar di atas,,,disitu terlihat media yang terlindung oleh ligkaran-lingkaran yang terbuat dari bilah bambu yang di bentuk menyerupai ring (bulat) yang berfungsi untuk melindungi media (baglog) yang di ukur sesuai dengan diameter drum itu sendiri sehingga media bisa tersusun rapih. Jangan lupa kalo sobat ingin mempraktekan teori di atas, sobat mesti menggunakan 1 sarangan pas di atas bibir drum bagian atas.

Nah untuk yang melingkar di gambar atas adalah sabuk pengaman saya menggunakan ban sepeda bekas ukuran 28, yang berfungsi sebagai pelindung media (baglog) pada saat terjadi kemiringan saat sterilisasi sehingga tidak harus menggunakan tiang dari bambu maupun pipa di tengah yang menjadikan ruang susun jadi berkurang (ribet).

Adapun cara melakukan saat terjadi kemiringan yaitu dengan cara mengikat ban tersebut dan mencari tumpuan yang berlawanan denga kemiringan media tersebut, contoh bila kemiringan media ke barat kita bisa mengikat dengan tumpuan di arah timur dengan syarat ban jangan terlalu kebawah sehingga tumpuan lebih kuat.

Beda lagi seandainya sobat menggunakan alat permanent tidak mesti mempraktekan teor di atas, Adapun alat yang dimaksud adalah "Stemer lengkap dengan boilernya" Bagi sobat yang memerlukan/membutuhkan alat permanent tersebut sobat bisa memesan di contact yang ada di blog ini dan harganyapun lumayan sobat bisa mencapai 15-50jta rupiah berikut contoh gambarnya :

Stemer (alat sterilisasi baglog jamur)
Ok sobat mudah-mudahan apa yang info share bisa bermanfaat buat sobat semua khususnya bagi para petan (pembudidaya) jamur salam sukses selalu happy blogging
Alat produksi
Join the conversation (12)
12 comments
Top comments
Newest first
  1. cloudboxid
    kunjungan malam om.. moga sukses blognya om...
  2. Admin+
    @Dikky Hardian trimakasih ms brow atas support dan kunjungannya
  3. Hermanbagus
    sukse sobat,
  4. Unknown
    Unknown
    wahh gede bgt ya ^_^.

    kak admin aku tertarik bikin social media kayak punya blog ini yg di atas itu namanya apa ya. share dong.
  5. Admin+
    @Herman Bagus makasih sobat untuk support dan kunjungannya
  6. Admin+
    @Miz Tia bikin j mba tar ta support, yang di atas stemer komplit dengan boilernya mba yang menghasilkan uap panas dan berfungsi untuk mensterilisasi media..!
    makasih sudah berkunjung
  7. wah...mantep tutor budidaya jamure mas...hehe...makasih dah sharing
  8. Admin+
    @KangFarhan makasih sobat sudah berkenan mampir
  9. Khoirul Huda
    Wah, tips nya joss gandooss gan.. sampai berapa log itu gan? apa drumnya gak jebol tu..? hehe.
  10. Admin+
    @Khoirul Huda itu 250 log ukr.17x30 sobat,,,alhamdulillah tidak jebol tuh hehehe,,,makasih sudah berkunjung
  11. Sukamto
    Wah, perlu dicoba juga nih, terima kasih tipnya yaaa, memberi solusi tanpa biaya tinggi.
  12. okk
    @Sukamto Sm" pak semoga bermanfaat, dan terimakasih sudah berkomentar...
    salam sukses selalu
Table of Contents
Link copied successfully.